Sambut Hari Jadi Polwan Ke 75, Polres Lamongan Gelar Curhat Polwan

2 min read

Lamongan – suaraharianpagi.id

   Dalam rangka menyambut Hari Jadi ke-75, Polwan Polres Lamongan mengadakan Kegiatan Curhat. Dalam kegiatan tersebut curhat Polwan Polres Lamongan adalah Pengurus Paguyuban Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah Kecamatan Deket, Kabupaten Lamongan. Adapun lokasi curhat Polwan Polres Lamongan dengan pengurus UMKM berlangsung di Kantor Kecamatan Deket, Selasa (8/8).

   Kompol Sri Ismawati Kabag SDM Polres Lamongan, menjelaskan, Kegiatan Curhat Bersama Paguyuban UMKM ini merupakan bentuk sinergitas Polri, khususnya Polwan Polres Lamongan. Hari ini kami ingin berbagi pengalaman, memberikan informasi, dan menjelaskan beberapa kasus kriminalitas yang melibatkan perempuan dan anak-anak,” terangnya.

   Kami berharap agar perempuan di wilayah Lamongan lebih berhati-hati dan terinformasi dengan baik,” katanya.

   Adapun “Kritik, saran, dan pertanyaan dari masyarakat juga sangat berharga bagi kami dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah ini,” tutur Sri Ismawati.

   Kehadiran Polri, harus dapat dirasakan oleh semua masyarakat dalam memberikan pelayanan, pengayoman dan perlindungan. Selain itu, juga menjalin silaturahmi dan sinergitas dengan masyarakat dalam mendukung tugas Polri untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. “Dengan acara ini, Polwan Polres Lamongan menunjukkan keterlibatan aktif dalam masyarakat dan sinergi yang kuat dengan berbagai pihak.

   “Semoga perayaan Hari Jadi Polwan ke-75 ini akan semakin mempererat hubungan antara Polwan dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan terjaga,” harapnya.

   Sementara itu, Sri Ismati Kapolsek Deket, menyampaikan himbauan kepada orang tua untuk lebih memperhatikan kegiatan anak-anaknya. Dia mengingatkan agar putra-putrinya tetap berada di rumah dan tidak terlibat dalam tawuran atau balap liar demi keamanan bersama.

   Materi terakhir disampaikan oleh Iptu Fauziatul Adfina, S.Tr.K, dari KRI Satlantas Polres Lamongan. Dalam kegiatan Iptu Fauziatul memberikan informasi pemutihan kendaraan, perubahan kebijakan terkait ujian praktek uji SIM, dan layanan coaching clinic pelatihan ujian teori dan praktik SIM bagi pemohon SIM baru.

   Dalam kesempatan tersebut, Salah satu Pengurus Paguyuban mengajukan pertanyaan mengenai mekanisme dan biaya pengurusan SIM baru atau perpanjangan SIM. * ind

You May Also Like

More From Author