Kota Mojokerto – suaraharianpagi.id
Pj Wali kota Mojokerto Moh. Ali Kuncoro memberangkatkan puluhan peserta Gowes Bersama memperingati Hari Jadi ke-10 LCC (Lodeh Cycling Club) Indonesia di Halaman Balai Kota Mojokerto, Minggu (23/6) pagi.
“Selamat ulang tahun satu dasawarsa. LCC ini memang sebuah wadah yang sangat toleran, sangat moderat. Anggotanya punya toleransi yang tinggi, moderasi luar biasa. Berbagai profesi ada di sini, tapi guyub rukun,” ujar Ali Kuncoro.
Sebagai informasi, LCC Indonesia beranggota ratusan orang. Terdiri dari berbagai macam profesi. Diantaranya TNI, Polri, ASN, pengusaha, wiraswasta, dan karyawan swasta.
Termasuk Pj Wali kota yang juga bagian dari komunitas sepeda tersebut. Bahkan Presiden LCC sendiri dijabat oleh Asisten Administrasi Umum Pemprov Jatim Akhmad Jazuli.
Tidak hanya dari area Mojokerto, anggota juga tersebar di daerah lainnya. Seperti Jombang, Sidoarjo, Probolinggo, Surabaya, Jakarta dan Bandung.
Seperti hari ini, peserta gowes tidak hanya dari anggota Mojokerto. Tapi, akan diikuti oleh anggota LCC Karisidenan Jombang, bertemu di titik rute Balai Desa Curahmalang.
Lebih lanjut, sosok yang akrab disapa Mas Pj ini juga mengungkapkan harapannya untuk LCC. “Tugas kita hanya satu, bagaiamana agar LCC terus tumbuh, berkembang, berdampak, dan ada regenerasi,” ungkapnya.
Selain Pj Wali kota, peserta gowes juga diberangkatkan oleh Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati. “Mudah-mudahan seluruh anggotanya semakin sehat, semakin kuat ikatan persaudaraannya, dan membawa keberkahan bagi Kota dan Kabupaten Mojokerto,” ucap Ikfina.
Rute gowes kali ini sepanjang kurang lebih 25 km. Dimulai dari Balai Kota Mojokerto, melintasi Jalan Bayangkara, Jalan Mojopahit, RA Basuni, Surodimawan, Modonga, Bicak, Balongwono, Balai Desa Curahmalang, Jombok Kesamben, Pabrik Kimia Farma Watudakon, Jalan Brawijaya, Jalan Hayam Wuruk, dan berakhir di Balai Kota Mojokerto, Jalan Gajah Mada. *komf/ds
+ There are no comments
Add yours