
Mojokerto – suaraharianpagi.id
Untuk menjaga kebugaran jasmani sekaligus membangkitkan semangat dalam menjalankan tugas, Kodim 0815/Mojokerto menggelar apel pagi olahraga di Lapangan Cikaran, Jalan Gajah Mada No. 4, Kota Mojokerto, Selasa (15/04).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Staf Kodim 0815/Mojokerto, Mayor Inf Suwadi, dan diikuti oleh seluruh personel staf serta anggota Koramil jajaran.
Dalam arahannya, Mayor Suwadi menekankan pentingnya olahraga sebagai kebutuhan pokok, terutama bagi prajurit yang sudah tidak lagi berusia muda. Ia mengingatkan bahwa kebugaran fisik adalah modal utama dalam pelaksanaan tugas.
“Di usia kita sekarang, jangan abaikan olahraga. Fisik yang prima akan menjaga semangat tetap menyala dan kinerja kita tetap optimal,” tegasnya di hadapan para peserta apel.
Lebih lanjut, ia mendorong seluruh anggota untuk menjadikan olahraga sebagai bagian dari gaya hidup, bukan sekadar rutinitas semata. Selain itu, ia juga menggarisbawahi pentingnya kekompakan dan soliditas antar sesama personel demi mendukung tugas satuan.
Usai apel, seluruh peserta melanjutkan kegiatan dengan aerobik dan jalan kaki bersama. Suasana penuh antusiasme dan kebersamaan begitu terasa, menciptakan energi positif di lingkungan satuan.
Dengan kegiatan seperti ini, Kodim 0815/Mojokerto berharap dapat terus membangun disiplin, meningkatkan stamina, serta memperkuat sinergi dan kebersamaan antar personel, demi mendukung pelaksanaan tugas secara optimal. *arp/ds